Tangerang, 26 Juli 2024 – Direktur Kantor Urusan Internasional Universitas Muhammadiyah Tangerang (UMT), Dr. Aidil Syah Putra, M.Pd mewakili Rektor UMT, Dr. Ahmad Amarullah, M.Pd melakukan kunjungan resmi ke Universiti Muhammadiyah Malaysia. Kunjungan ini bertujuan untuk melakukan monitoring dan evaluasi terhadap mahasiswa Ph.D asal UMT yang sedang menempuh pendidikan di universitas tersebut.
Dr. Aidil Syah Putra, M.Pd bertemu dengan sejumlah mahasiswa Ph.D UMT untuk meninjau perkembangan akademis mereka. Diskusi yang berlangsung mencakup berbagai aspek studi, termasuk kemajuan penelitian, kendala yang dihadapi, serta kebutuhan akan dukungan lebih lanjut dari universitas.
“Kunjungan ini merupakan wujud nyata perhatian Universitas Muhammadiyah Tangerang terhadap mahasiswa yang sedang menempuh studi di luar negeri. Kami ingin memastikan bahwa mereka mendapatkan pengalaman pendidikan yang terbaik dan mampu menyelesaikan studi dengan hasil yang memuaskan,” ujar Aidil.
Selain berinteraksi dengan para mahasiswa, Dr. Aidil Syah Putra, M.Pd juga mengadakan pertemuan dengan sejumlah pejabat Universiti Muhammadiyah Malaysia. Pertemuan ini di lakukan di ruang rektorat membahas potensi kolaborasi antara kedua institusi, meliputi penelitian bersama, program pertukaran mahasiswa, dan peningkatan kapasitas dosen.
Dr. Aidil Syah Putra, M.Pd menyampaikan, “Kerja sama antara Universitas Muhammadiyah Tangerang dan Universiti Muhammadiyah Malaysia sangat penting untuk pengembangan akademik dan profesionalisme kedua belah pihak. Kami berharap melalui kunjungan ini, hubungan bilateral dapat semakin erat dan memberikan manfaat yang signifikan bagi kedua institusi.”
Rektor Universiti Muhammadiyah Malaysia, Prof. Ir. Dr. Waluyo Adi Siswanto, juga menyampaikan sambutannya dalam pertemuan tersebut. “Kami sangat senang menerima kunjungan dari Universitas Muhammadiyah Tangerang. Kerja sama yang baik antara kedua institusi ini akan membawa manfaat besar, terutama dalam bidang penelitian dan pengembangan akademis. Kami berharap hubungan ini terus berkembang ke arah yang lebih positif.”
Abdul Rohim, salah satu mahasiswa Ph.D dari UMT yang mengambil konsentrasi Pendidikan, menyampaikan rasa terima kasih mewakili rekan-rekannya, “Kami sangat berterima kasih atas kunjungan dan perhatian dari Universitas Muhammadiyah Tangerang. Dukungan ini sangat memotivasi kami untuk terus berprestasi dan menyelesaikan studi dengan baik. Kunjungan ini menunjukkan bahwa universitas peduli dengan perkembangan kami di sini.”
Para mahasiswa Ph.D dari UMT yang ditemui merasa sangat terbantu dan termotivasi dengan kunjungan ini. Mereka menyampaikan rasa terima kasih atas perhatian dan dukungan yang diberikan oleh UMT, yang menurut mereka sangat penting untuk keberhasilan studi mereka di Universiti Muhammadiyah Malaysia.
Dengan adanya kunjungan dan monitoring ini, diharapkan mahasiswa Ph.D dari UMT dapat lebih fokus dan bersemangat dalam menyelesaikan studi mereka, serta mampu membawa nama baik Universitas Muhammadiyah Tangerang di kancah internasional. Kunjungan ini juga diharapkan dapat memperkuat kerja sama akademik antara Universitas Muhammadiyah Tangerang dan Universiti Muhammadiyah Malaysia, membuka jalan bagi peluang-peluang baru di masa mendatang.
No responses yet